Cara Gampang Menghindari Kaca Film Mobil Berjamur
Beli Mobil Toyota Solo
Kaca mobil adalah bagian yang sangat penting dari mobil, di sisi keamanan sangat mempengaruhi visibilitas pengemudi dan dari sisi penampilan kaca mobil bagaikan mata bagi manusia.
Dan bayangkan saat kaca mobil anda berjamur, tidak sedap dipandang mata tentunya. Ada beberapa cara menghindari jamur di kaca film mobil anda, salah satunya segera mencuci mobil anda jika mobil terguyur hujan.
Jangan menggunakan lap kain dan kanebo untuk membersihkan kaca film, karena lap kain bisa menimbulkan baret di kaca anda sementara kanebo dapat merusak struktur kaca film anda karena banyak meninggalkan sisa sabun di kaca film.
Cara yang benar adalah “Keringkan segera dengan menggunakan tisu dan air bersih. Hindari pemakaian deterjen dan sebangsanya karena bisa merusak struktur lapisan film dengan timbulnya warna pelangi pada kaca film.
Dikutip dari:
http://nasmoco.co.id/2013/cara-gampang-menghindari-kaca-film-mobil-berjamur/